*****Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta,jiwa dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yg sabar.(Qs.Al-Baqarah 2 : 155).*****Ataukah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga , padahal (cobaan) belum datang kepadamu seperti (yang dialami) orang-orang terdahulu sebelum kamu. Mereka ditimpa kemelaratan, penderitaan dan diguncang (dengan berbagai cobaan), sehingga Rasul dan orang-orang yg beriman bersamanya , berkata, 'kapankah datang pertolongan Allah?' Ingatlah , sesungguhnya pertolongan Allah itu dekat.(Qs.Al-Baqarah 2 : 214). *****Dan sungguh, Kami telah mengutus (rasul-rasul) kepada umat-umat sebelum engkau, kemudian Kami siksa mereka dengan (menimpakan) kemelaratan dan kesengsaraan , agar mereka memohon (kepada Allah) dengan kerendahan hati.(Qs.Al-An'am 6 : 42). *****Dan Kami coba mereka dengan (nikmat) yg baik-baik dan (bencana) yg buruk-buruk, agar mereka kembali (kepda kebenaran). (Qs. Al-A'raf 7 : 168). *****Sesungguhnya orang-orang yang beriman adalah mereka yg apabila disebut nama Allah gemetar hatinya , dan apabila dibacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, bertambah imannya dan hanya kepada Tuhan mereka bertawakal, (yaitu) orang-orang yg melaksanakan shalat dan yg menginfakkan sebagian dari rizki yang Kami berikan kepada mereka. Mereka itulah orang-orang yg benar-benar beriman. Mereka akan memperoleh derajat (tinggi) di sisi Tuhannya dan ampunan serta rizki (nikmat) yg mulia. (Qs.An-anfal 8 : 2-4). *****Apakah kamu mengira bahwa kamu akan dibiarkan (begitu saja), padahal Allah belum mengetahui orang-orang yg berjihad diantara kamu dan tidak mengambil teman yg setia selain Allah, Rasul-Nya dan orang-orang yang beriman. Allah Mahateliti terhadap apa yg kamu kerjakan. (Qs. At-Taubah 9 : 16) *****Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yg sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kami-lah kamu dikembalikan. (Qs. Al-Anbiya 21 : 35). *****Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: "Kami telah beriman", sedang mereka tidak diuji lagi? Dan sungguh , Kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, Maka Allah pasti mengetahui orang-orang yang benar dan pasti mengetahui orang-orang yg dusta. (Qs. Al-'Ankabut 29 : 2-3)

Minggu, 13 April 2008

3 'P' menghambat

Bahwa ada 3 penyakit yang umum ada di kita, penyakit ini
akan sangat menghambat kita dalam meraih impian dan goal dalam kesuksesan kita. Jika kita belum bisa melawan penyakit-penyakit tersebut maka jangan harap rejeki yang kita jemput akan mendekati kita. Teruslah untuk berani melawan dan menyembuhkan dari dalam diri kita untuk mengusir penyakit-penyakit tersebut. Penyakit-penyakit tersebut adalah :

  1. 'P' 'Pemalas', kita sadar bahwa kita adalah pemalas, kita hanya mau hasilnya saja, mau cepat kaya, namun prosesnya gak mau ditempuh. Kita cuma mau duduk-duduk manis menunggu rejeki nabrak kita, kita cuma mau melakukan hal-hal yang biasa saja tiap harinya, toh rejeki udah diatur, nanti juga ada durian runtuh. Kemalasan ini wajar juga namun kita harus sanggup untuk terus melawan dari kemalasan kita.
  2. 'P' 'Penakut', banyak dari kita ingin mendapatkan hasil yang berbeda namun tetap memilih cara yang sama. Seharusnya untuk mendapatkan hasil yang beda tentu saja harus dengan cara yang berbeda pula. Dan kebanyakan dari kita takut untuk menempuh jalan yang berbeda tersebut, takut gagal, takut ditolak orang, takut dijauhi orang, takut dilecehkan, takut diasingkan, takut dimarahin lah, takut bangkrut, takut ngutang dll. Semua pasti ada resiko. Rejeki itu konon asal mulanya dari resiko, jadi mau jemput rejeki harus pula berani ambil resiko.
  3. 'P' 'Pemalu', konon orang Indonesia katanya pemalu, yah cap ini sudah dari nenek moyang kita katanya. Kita malu gagal, malu melakukan hal yang tidak orang lakukan, padahal halal, malu dicemooh orang, malu ama jabatan dan pendidikan kita, wah pokoknya malu-maluin jadinya. :D Yuk kita lawan rasa malu ini dengan kepercayaan diri kita, bahwa kita mempunyai kemampuan yang luar biasa untuk membuktikan kita dapat berhasil. Hanya orang yang berhenti yang akan gagal dan menjadi pecundang.

Nah jika kita berhasil melawan dan menyembuhkan penyakit-penyakit tersebut. Maka hasilnya adalah 1 buah 'P', yah anda adalah 'PEMENANG', orang yang berhasil meraih impian dan goal yang sudah anda inginkan.

Pemenang adalah pahlawan bagi orang-orang yang dicintainya; bagi keluarganya, bagi anak-anaknya, bagi orang tuanya, bagi sahabat-sahabatnya, bagi team kerjanya. Buktikan bahwa anda adalah pahlawan bagi mereka.

Menangislah disaat anda 'sembuh' dan menjadi PEMENANG yang selalu menjadi saluran berkat dan rahmat bagi orang lain. Jadi P-P-P=P, benar gak yah ? Untuk diri saya.
Salam
Sumber : Iim Rusyamsi
www.iimrusyamsi.com




Tidak ada komentar: