*****Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta,jiwa dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yg sabar.(Qs.Al-Baqarah 2 : 155).*****Ataukah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga , padahal (cobaan) belum datang kepadamu seperti (yang dialami) orang-orang terdahulu sebelum kamu. Mereka ditimpa kemelaratan, penderitaan dan diguncang (dengan berbagai cobaan), sehingga Rasul dan orang-orang yg beriman bersamanya , berkata, 'kapankah datang pertolongan Allah?' Ingatlah , sesungguhnya pertolongan Allah itu dekat.(Qs.Al-Baqarah 2 : 214). *****Dan sungguh, Kami telah mengutus (rasul-rasul) kepada umat-umat sebelum engkau, kemudian Kami siksa mereka dengan (menimpakan) kemelaratan dan kesengsaraan , agar mereka memohon (kepada Allah) dengan kerendahan hati.(Qs.Al-An'am 6 : 42). *****Dan Kami coba mereka dengan (nikmat) yg baik-baik dan (bencana) yg buruk-buruk, agar mereka kembali (kepda kebenaran). (Qs. Al-A'raf 7 : 168). *****Sesungguhnya orang-orang yang beriman adalah mereka yg apabila disebut nama Allah gemetar hatinya , dan apabila dibacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, bertambah imannya dan hanya kepada Tuhan mereka bertawakal, (yaitu) orang-orang yg melaksanakan shalat dan yg menginfakkan sebagian dari rizki yang Kami berikan kepada mereka. Mereka itulah orang-orang yg benar-benar beriman. Mereka akan memperoleh derajat (tinggi) di sisi Tuhannya dan ampunan serta rizki (nikmat) yg mulia. (Qs.An-anfal 8 : 2-4). *****Apakah kamu mengira bahwa kamu akan dibiarkan (begitu saja), padahal Allah belum mengetahui orang-orang yg berjihad diantara kamu dan tidak mengambil teman yg setia selain Allah, Rasul-Nya dan orang-orang yang beriman. Allah Mahateliti terhadap apa yg kamu kerjakan. (Qs. At-Taubah 9 : 16) *****Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yg sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kami-lah kamu dikembalikan. (Qs. Al-Anbiya 21 : 35). *****Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: "Kami telah beriman", sedang mereka tidak diuji lagi? Dan sungguh , Kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, Maka Allah pasti mengetahui orang-orang yang benar dan pasti mengetahui orang-orang yg dusta. (Qs. Al-'Ankabut 29 : 2-3)

Kamis, 23 Mei 2013

Antara well-being dan Qanaah



Ibnu Qudamah  (Minhajul Qashidin,Shahih Muslim ), dari Amr bin Al-Ash ra Rasulullah SAW bersabda , yg artinya : “Beruntunglah orang yg memasrahkan diri, dilimpahi rezeki yg sekedar mencukupi dan diberi kepuasan oleh Allah thd apa yg diberikan kepadanya.” (Hr . Muslim, At-Tirmidzi, Ahmad dan Al-Baghawy)
Ada  istilah well being yg  coba disandingkan dg  bahagia. Ada pendapat bhw bahagia lebih dekat dg keadaan terpenuhinya keinginan. Yg lain berkata bhw , well being lebih dekat dg perasaan berkecukupan.  Ada istilah psychological well-being, subjective well-being dst.
Namun  bagaimana kebahagiaan yg sesungguhnya ? Salah kunci menuju kebahagiaan (ketentraman)  adl dari sikap orang itu sendiri. Ada istilah Qonaah , yg dikaitkan perasaan hati yg berkecukupan dg kondisi yg dimiliki. Muhammad bin Hasan Fatal Naisyaburi (Raudhah al-Wa’izhin, Intisyarat-e Razhi, Qum) , berkata bhw  Rasulullah Saw bersabda, yg artinya Qanaah adalah harta karun yg tidak akan pernah punah. Beliau juga bersabda, yg artinya  Qanaah adalah harta yg tidak akan pernah habis.

Selasa, 21 Mei 2013

Saat pintu langit terbuka



Dari Abdullah bin as-Saib ra bhw Rasulullah SAW shalat empat rakaat  setelah matahari tergelincir sebelum shalat dzuhur  dan  bersabda , yg artinya : "Bahwa waktu tsb  adalah saat dibukanya pintu-pintu langit, dan aku  suka  jika amalan shalihku  diangkat saat itu." (Hr. At Tirmidzi - Ahmad, dishahihkan oleh Al-Albani. Khalid bin Sulaiman Ar-Rib’i dlm Min ‘Aja’ib ad Du’a ).
Setiap kita pasti pernah terlilit  masalah , baik ringan maupun berat. Ada saat masalah itu terlewati dg mudah namun tak jarang  masalah tsb amat berat hingga butuh usaha ekstra utk menyelesaikannya.  Saat itu seakan semua pintu terkunci rapat , padahal pintu karunia Allah masih terbuka lebar dan tidak akan pernah tertutup. Kita tidaklah sendirian menghadapi masalah tsb, masih ada Allah yang Maha Kuasa atas segala sesuatu. Allah yang mengubah semuanya, mengubah yg sempit menjadi lapang dst. Sayang sekali bila kita tidak menyandarkan ujian tsb kpd Allah, bahkan enggan meminta kepada-Nya . Bukankah kemurahan dan kasih sayang–Nya, hingga  Dia   membuka  pintu-pintu langit seakan tiada jarak antara langit dan bumi ,  agar doa permohonan makin mudah dan  segera sampai kepada-Nya. Saudaraku mari kita manfaatkan waktu mulia ini sbg motivator utk  memperbanyak doa  kepada-Nya. Sungguh  Allah  menghapus jarak antara langit dan bumi dgn membuka pintu-pintu langit  kpd hamba-hamba-Nya yg berdoa , utk mempercepat pengkabulan doa ( permintaan) hamba-Nya.

Jumat, 17 Mei 2013

Tips: atasi lampu redup skuter klasik (2 dr 5)



Setelah bahasan produk skuter klasik di Jerman, kita teruskan dgn produk skuter klasik di Perancis dan Jepang.  Menarik memang motor jenis ini, bentuk model yg relatif baku namun ada ciri khusus  dari negara-negara produsennya, mari kita lihat.  
1.    Perancis ,  
Motor skuter ternyata juga diperkenalkan di Perancis . Th 1902, pabrikan auto-fauteuil  juga memperkenalkan  model awal  skuter .  Pabrikan ini sudah mengadopsi pemasangan mesin  bagian belakang , namun untuk  penggerak  belakang dengan masih menggunakan sistem rantai, seperti layaknya sepeda motor biasa. Ciri khasnya adalah jok pengendara mengadopsi model kursi (rumah) dengan sandaran tangan dan punggung.  

Tips: atasi lampu redup skuter klasik (1 dr 5)


Sobat , skuter adl jenis motor yg unik.  Ciri unik ini menjadikannya punya banyak penggemar fanatik. Skuter dalam bahasa Italy berarti  Tawon , mungkin bodinya yg menyerupai  bokong Tawon. Menurut seorang penggemar skuter klasik, ada sedikit kendala di skuter yaitu daya sorot lampu yg kurang optimal , shg ada kendala jika touring malam hari. Sebelum kita bahas permasalahan ini, ada baiknya kita ulas dulu ttg perkembangan motor skuter . Skuter  sering diidentikkan negara Italy dg skuter  Vespa-nya .   Produsen Vespa ini didirikan  th 1946 di Florence  grup Piaggio Co. SpA, Italia.   Piaggio saat itu adl produsen kendaraan roda dua terbesar di Eropa.
Sebenarnya , tidak hanya Italy yg  mengembangakan produk skuter.   Ada banyak negara yg juga mengembangkan teknologi skuter (scooter)  seperti : Jerman, Perancis, Inggris, Amerika Serikat, Uni Sovyet (Rusia), India, Jepang dll.  Tahap awal kita bahas dulu skuter besutan negara Jerman.
1.    Scooter Jerman ,
Motor jenis skuter  mulai diperkenalkan sekitar tahun 1894 oleh  perusahaan Hildebrand and wolfmuller.

Minggu, 12 Mei 2013

Fantasi bisa merusak kenyataan



Saat bermesraan dg  pacar, saat itu kita mempersempit pandangan kita terhadapnya. Kita hanya melihat sisi baik di seluruh situasi dan kondisi pacar kita. Karena memang itulah yg ingin kita lihat, kita tidak ingin melihat sisi yg lain. Bahkan yg lebih parah , kita menyangkal bhw masih  ada sisi lain yg seharusnya juga kita lihat.
Setelah lama menikah, mengarungi pasang surutnya pernikahan. Atau di titik ekstrim, saat kita dan pasangan sepakat utk mengakhiri ikatan pernikahan. Di saat itulah , kita juga mempersempit pandangan terhadapnya. Kita hanya melihat sisi buruk (gelap) di seluruh situasi-kondisi pasangan  kita. Karena memang itulah yg ingin kita lihat, dan kita tidak ingin melihat sisi yg lain. Bahkan yg lebih parah , kita menyangkal bhw masih  ada sisi lain (sisi baik)  yg seharusnya juga kita akui.  (sbr : Ajahn Brahm - Opening the door of you heart).
Itulah mengapa kasmaran sering terjadi di keremangan cahaya pub, atau keintiman makan malam dg cahaya lilin. Mengapa tidak di pagi hari yg indah atau  siang hari nan cerah?
Dalam keremangan itu fantasi dpt menipu, fantasi bisa melayang mengembara,  dalam kegelapan fantasi lebih mudah menutupi kenyataan  yg tidak ingin kita  akui.

Kamis, 09 Mei 2013

Belajar berhenti



Rasulullah saw bersabda , yg artinya ,” Sesungguhnya qalbu anak  Adam lebih kencang guncangannya dari kendi yg sangat mendidih” (Hr Ahmad-Hakim, Kanz al'Ummal I-216). 
Dr Umar Sulaiman Al-Asyqar dlm Al Ikhlash, Fa'budullaha Mukhlisan Lahu ad-din , bhw membolak-baliknya hati ni karena banyaknya pikiran yg merasuk ke hati. Dr Ibrahim Elfiky  (Quwwat El Tafkir) , bhw pikiran adl alat shg anda bisa memilih pikiran-2 apa saja utk melakukan sesuatu. Anda sendirilah  yg  mengontrol pikiran anda, dan bukan orang lain atau lingkungan. Jack Canfield (The Aladdin Factor) ,bhw setiap hari orang menerima lebih  60 ribu pikiran . Dari Dr. Shad Helmstetter , dan lebih 80% pikiran manusia bersifat negatif.  
Pikiran (nafsu) cenderung kearah negatif (ammarah bi al-su), dimana ini berpengaruh besar pd  perasaan , perilaku, dan penyakit yg mendera . Pascal , penulis Le couer a ses raison ne connait point , bhw ‘kesengsaraan manusia terletak pd  ketidakmampuannya utk diam.
Coba anda rehat sebentar , duduk dan  pejamkan mata. Amati yg terlintas di benak anda. Ibarat saat air yg diam, tenang , tak bergerak, mk anda bisa melihat pantulan jelas wajah anda. Hanya saat berhenti dari ketergesaan , anda bisa melihat apa yg sedang anda kerjakan, lebih  mudah memaknai apa makna yg terjadi.
Seorang bijak berkata bhw bagaikan ikan yg dikeluarkan dari air dan dilemparkan ke atas tanah, pikiran itu selalu menggelepar. Karena itu cengkeraman dari nafsu  hrs ditaklukkan. Pikiran mudah melayang kearah yg tak jelas , tak pernah berhenti berpikir; muncul dlm bentuk potongan-potongan masa lalu, dan masa depan, mengkhawatirkan berbagai macam hal dst.
Cobalah anda rasakan keheningan pikiran, bagaimana berhenti sebentar dari loncatan-loncatan pikiran (qalb) yg selalu bersahutan.

Senin, 06 Mei 2013

Seputar haji : Arafah (2 dr 2)



Arafah berada diketinggian 750 feet DPL, berupa padang  gersang dan tandus.  Luas padang Arafah sekitar 3,5 x 3,5 km, Pemerintah kerajaan Arab Saudi terus membangun infrastruktur utk kemudahan dan kenyamanan jamaah ,misalnya :  menghijaukannya dgn penanaman pohon pelindung utk meredam  panasnya udara dan utk menambah kenyamanan . Dilokasi ini juga dibangun tiang-tiang tinggi yg puncaknya dilengkapi spuyer-spuyer penyembur uap air. Sehingga kawasan tsb menjadi lebih sejuk dan lebih nyaman , sehingga resiko heat stroke (sengatan matahari) dpt dikurangi. Selain itu diklokasi juga sudah dilengkapi  fasilitas persediaan air untuk keperluan para jamaah.
Saudaraku, hadir Arafah merupakan salah satu rukun haji, shg tidak sah ibadah haji seseorang jika tidak hadir di Arafah. Jutaan  anggota jemaah haji dari berbagai penjuru dunia berkumpul di Padang Arafah, sebagai  ritual  puncak ibadah haji.
Asal usul  dinamai Arafah
Kata Arafah kini sudah menjadi nama tempat. Ada beberpa pendapat tentan nama daerah itu dinamai Arafa ;

Minggu, 05 Mei 2013

Seputar haji : Arafah (1 dr 2)



Allah SWT berfirman, yang artinya “Bukanlah suatu dosa bagimu mencari karunia dari Rabb kalian. Maka apabila kalian bertolak dari Arafah, berdzikirlah kepada Allah di Masy’aril Haram. Dan berdzikirlah kepada-Nya sebagaimana Dia telah memberi petunjuk kepada kalian; dan sekalipun sebelumnya kalian benar-benar termasuk orang yang tidak tahu.” (QS. Al-Baqarah: 198).

Saudaraku, Arafah adalah daerah terbuka luas sekitar 25 km di sebelah timur luar kota suci Mekkah, Arab Saudi. Di padang luas ini, hamparan batu dan pasir yang dikelilingi bukit-bukit batu cadas yang berbentuk mirip setengah lingkaran . Pada siang hari, tgl 9 Dzulhijjah berkumpulah jutaan umat Islam dari berbagai pelosok dunia untuk melaksanakan inti ibadah haji, ibadah Wukuf.

Jumat, 03 Mei 2013

Saat merasa diperlakukan tidak adil



Sering kali saat kita sedang mengalami problema berat  bahkan depresi, kita berpikir bhw ini adl tidak adil, mengapa harus aku yg menanggung? Bukankah akan sedikit melegakan bila kehidupan ini lebih adil (menurut kita saat itu)?  
Orang yg merasa diperlakukan tidak adil  , umumnya akan berekasi negatif thd  kondisi ini shg berlanjut ke depresi, menarik diri dari pergaulan , bersumpah tidak akan berbuat kebaikan pd orang lain lagi ,  membalas dgn perbuatan  dg lebih jahat ,  atau menjadi sinis thd kehidupan dan kehilangan sukacita dst.
Saat kita dibuat menderita oleh suatu alasan yg kadang belum jelas, dg  segera kita mengeluh bhw ini tidak adil, mengapa harus aku yg menanggung?.
Barangkali itulah sebenarnya keadilan , atau keadilan justru mulai menghampiri diri kita.
Bukankah saat kita melakukan banyak keburukan (maksiat) yg  dg sengaja kita lakukan, tetapi sampai dg saat tertentu  kita belum juga menanggung akibat perbuatan itu. Dan justru  saat setelah kita mulai memperbaiki diri (sudah lama meninggalkan perbuatan buruk itu) , justru  akibat perbuatan buruk yg telah lama kita tinggalkan itu baru berbuah sekarang. Bukankah itu keadilan juga ?!

Rabu, 01 Mei 2013

perilaku buruk pengaruhi lingkungan sekitar



Ada cerita bhw seseorang melakukan perbuatan buruk karena terbawa pengaruh orang lain. Orang tua kita bahkan menganjurkan utk bergaul dgn orang baik dan jauhi bergaul dgn orang yg berperilku buruk, karena kuatir tertular perilaku buruknya.  
Penelitian Dr Haeffel ( Fak.  Psikologi  University of Notre Dame Indiana, USA) , sebagaimana dilansir Genius Beauty  , bhw persetujuannya dg  teori penularan antar emosi manusia.  Dimana dalam penelitian thd 200 responden  disimpulkan bahwa  seseorang bisa tertular virus galau jika berada di dekat orang yang galau.  
Sobat,  pikiran (niat /perilaku) buruk seringkali berpengaruh besar thd lingkungan sekitar. Ajahn  Bram dalam Si Cacing dan kotorannya , bercerita bhw hewan gajah pun terpengaruh oleh gelombang emosi / pikiran buruk orang-orang di sekelilingnya.