*****Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta,jiwa dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yg sabar.(Qs.Al-Baqarah 2 : 155).*****Ataukah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga , padahal (cobaan) belum datang kepadamu seperti (yang dialami) orang-orang terdahulu sebelum kamu. Mereka ditimpa kemelaratan, penderitaan dan diguncang (dengan berbagai cobaan), sehingga Rasul dan orang-orang yg beriman bersamanya , berkata, 'kapankah datang pertolongan Allah?' Ingatlah , sesungguhnya pertolongan Allah itu dekat.(Qs.Al-Baqarah 2 : 214). *****Dan sungguh, Kami telah mengutus (rasul-rasul) kepada umat-umat sebelum engkau, kemudian Kami siksa mereka dengan (menimpakan) kemelaratan dan kesengsaraan , agar mereka memohon (kepada Allah) dengan kerendahan hati.(Qs.Al-An'am 6 : 42). *****Dan Kami coba mereka dengan (nikmat) yg baik-baik dan (bencana) yg buruk-buruk, agar mereka kembali (kepda kebenaran). (Qs. Al-A'raf 7 : 168). *****Sesungguhnya orang-orang yang beriman adalah mereka yg apabila disebut nama Allah gemetar hatinya , dan apabila dibacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, bertambah imannya dan hanya kepada Tuhan mereka bertawakal, (yaitu) orang-orang yg melaksanakan shalat dan yg menginfakkan sebagian dari rizki yang Kami berikan kepada mereka. Mereka itulah orang-orang yg benar-benar beriman. Mereka akan memperoleh derajat (tinggi) di sisi Tuhannya dan ampunan serta rizki (nikmat) yg mulia. (Qs.An-anfal 8 : 2-4). *****Apakah kamu mengira bahwa kamu akan dibiarkan (begitu saja), padahal Allah belum mengetahui orang-orang yg berjihad diantara kamu dan tidak mengambil teman yg setia selain Allah, Rasul-Nya dan orang-orang yang beriman. Allah Mahateliti terhadap apa yg kamu kerjakan. (Qs. At-Taubah 9 : 16) *****Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yg sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kami-lah kamu dikembalikan. (Qs. Al-Anbiya 21 : 35). *****Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: "Kami telah beriman", sedang mereka tidak diuji lagi? Dan sungguh , Kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, Maka Allah pasti mengetahui orang-orang yang benar dan pasti mengetahui orang-orang yg dusta. (Qs. Al-'Ankabut 29 : 2-3)

Rabu, 01 Agustus 2012

Tips : aman atasi semut-tikus-kecoa-rayap di rumah kita


Rumah yang bersih insya’ Allah menyehatkan, menjadikan ibadah di rumah  terasa lebih nyaman. Bersih-bersih dirumah adalah rutinitas yang tiada henti. Tidak sulit membersihkan rumah, asalkan didasari niat ikhlash agar ibadah dirumah menjadi terasa lebih nyaman. Jangan tunggu sampai sampah menumpuk, kertas-kertas berserakan, sisa makanan bertebaran, debu dst. Begitu ada kotoran segera ambil sapu atau lainnya untu membersihkan rumah. Sebab biang kotoran itu akan mudah mengundang tikus, kecoa, semut dst bertandang ke rumah kita.  Pusing dengan semut, tikus , kecoa hilir mudik dirumah kita.
Ada cara alami dan tanpa harus pakai bahan kimia untuk mengusir binatang-binatang pengganggu itu. Mudah kok, mari kita ikuti tips berikut .


Dari semua ruangan di rumah kita , dapur adalah ruangan yang rentan kotor. Sampah-sampah bekas acara masak memasak mudah menumpuk. Sediakan tempat sampah yang tertutp agar kecoa dan tikus enggan mampir. Selanjutnya kamar mandi. Ruang inipun juga rentan kotor. Selanjutnya perhatikanlah kamar yang lain, kamar tidur, kamar tamu dst. Yah hampir semua ruangan rumah punya peluang untuk didatangi tamu-tamu kita , tikus, kecoa, semut dst. Ruangan yang kotor , berbau, berdebu seakan menjadi tempat persinggahan ideal bagimereka.

Sahabatku, binatang-binatang itu dapat diusir dengan tanaman-tanaman alami yang mudah kita dapatkan di sekitar kita. Berikut ini bebrapa langkah alami untuk menghadang dan mengusir binatang-binatang itu ;

Tikus
Untuk mengusir binatang pengerat ini yah perlu kesabaran dan ketelatenan. Anda bisa memanfaatkan buah mengkudu. Bau-bauan buah mengkudu yang telah masak, sangat dihindari tikus. Tikus-tikus kayaknya alergi dengan bau-bauan buah istimewa ini.
Anda cukup memotong-motong buah mengkudu ( sebaiknya yang sudah masak) menjadi beberapa bagian. Selanjutnya taruhlah di tempat-tempat yang sering dilalui tikus. Tikus-tikus itu akan menyingkir karena tida tahan dengan bau-bauan buah mengkudu ini. Praktis kan.

kecoa
Perlu anda ketahui , kKecoa merupakan binatang  yang telah menghuni bumi sejak 350 juta tahun silam. Sekitar 5.000 spesies tersebar di seluruh penjuru dunia. Kecoa sangat cepat perkembang biakannya, pertahun seekor kecoa betina dapat menghasilkan Octheca dan satu kapsul telur kecoa dapat menampung 38 – 42 telur kecoa.
Kalau binatang yang satu ini, paling gemar berkunjung ke tempat-tempat yang lembab dan berair, seperti dapur, tempat cici piring ,kamar mandi dan sekitarnya. Binatang ini juga sering bertandang ke  lokasi-lokasi yang sempit dan gelap,  seperi  dibawah meja, sekitar pipa wastafel.
Untuk pencegahan , kita bisa memperbaiki sirkulasi udara yang lebih baik di sekitar tempat-tempat diatas, juga perbaikilah sistem pembuangan air agar lancar air mengalir. Selanjunya, perhatikanlah apakah adalubang di  dinding, biasanya sering adalubang antara kusen dengan tembok,celah-clah keramik. Tempat-tempat tersembunyi seperti ini adalah tempat mereka nyaman tinggal. Jadi segeralah ditutup lubang-lubang itu.
Oh ya , ada tanaman alami yang bisa dipakai untukmengusir kecoa. Anda pasti kenal dengan daun salam. Nah, letakkan beberapa lembar daun salam segar diarea yang sering dilalui kecoa. Insya’ Allah lokasi itu akan dijauhi para kecoa.
Selanjutnya agar para kecoa makin tidak betah, pastikan juga area-are favorit mereka selalu bersih, dan gunakan cairan pembersih beraroma kuat terutama untuk membersihkan lantai dapur dankamar mandi. Ingat kecoa tidak menyukai  aroma wangi yang kuat.
Beberapa cara alami lainnya untuk mengusir kecoa adalah :
  1. Siapkan sabun batangan, potong kecil-kecil. Masukkan ke dalam mangkuk berisi air. Kemudian letakkan mangkuk tersebut di tempat-tempat lembab yang biasa di lalui kecoa.
  2. Timun/lemon. Potong-potonglah timun atau lemon tersebut dan letakkan di tempat-tempat yang sering dilalui kecoa.
  3. Kapur barus. Kecoa tak suka bau wangi/segar. Jadi letakkan kapur barus di tempat-tempat yang biasa dilalui kecoa. Dapat diletakkan utuh atau di gerus.

Nyamuk
Nyamuk juga dirasa sebagi binatang penggangu kenyamanan para penghuni rumah. Secara tidak sadar , sebenarnmya kita sendiri yang mengundang mereka bertandangkarena kebiasaan buruk kita.  Tengok saja, gantungan baju,  atau tumpukan barang di kamar, nah tempat-tempat inilah sasaran favorit nyamuk untuktinggal.
Selain tentu saja langkah-langkah standar untukmencegah nyamuk adalah pasang kassa nyamuk di jendela rumah, juga tutuppintu dan jendela sejak sore hari menjelang maghrib.
Ada beberapa tanaman alami yang dapat anda gunakan untukmengusir nyamuk, seperti
1.    Lavender (lavandula  angustifolia),
2.    Zodia (evodia suaveoleus),
3.    Sari  wangi (cymbpogon nardus), atau
4.    Geranium (petergonium citrosa).
Bahkan saat ini, bunga lavender banyak dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan lotion pengusir nyamuk. Memang zat-zat yang terkandung dalam tanaman-tanaman diatas seperti evodiamine, rutaecarpine, geraniol, sitronelol  tidak disukai nyamuk.
Cara penenmatan tanaman- tanaman ini agar efektif menghadang nyamuk adalah letakkan di tempat-tempat yang terkena tiupan angin, agar aroma tanaman bisa menyebar ke ruangan-ruangan.

Semut
Bagaimana pula dengan semut. Sebelum mereka mengerubuti makanan-makanan. Untuk mencegahnya, cobalah menggunakan cengkeh. Cengkeh biasa kita gunakan sebagai bumbu masak. Nah sekarang bisa anda manfaatkan sebagai alat pengusir semut. Taburkan cengkeh di sekeliling makanan agar semut enggan mendekat. Atau bisa juga taburkan cengkeh secukupnya di lokasi-lokasi yang sering dikunjungi semut.  Menaburkan bubuk kopi di sekitar lokasi favorit semut  juga dapat mencegah semut mengunjungi lokasi itu.
Bisa juga anda taburkan bubuk kayu manis atau tempatkan dalam kantong kain tipis di tempat yang rentan dikerubungi semut. Kayu manis merupakan bahan yang paling diminati karena diyakini  efektif mengusir semut. Atau  semprotkan cuka di sekitar pintu dan tempat-tempat lain yang seringkali dicari semut untuk mengusir mereka  karena semut sangat tidak menyukai cuka. Satu wadah kecil cuka yang dicampur madu lalu tempatkan pada tempat yang seringkali dikerumuni semut, juga merupakan salah satu kiat .
Anda dapat juga menggunakan  sepotong kapur untuk menggambar sebuah garis pada lintasannya, maka  semut tidak akan mau melintasinya. Kapur juga memiliki keuntungan karena dapat digunakan pada permukaan vertikal.Nah mudah kan.

Rayap dan ngengat
Rayap dan ngengat, umumnya menyerang peralatan kayu , yang akan mengakibatkan mudah keropos dan rusak. Untuk mengatasinya cukup anda sediakan biji merica dan bungkuslah dalam kain kasa, lalu biasa nada tarus di lemari, kusen kayu atau lainnya. Aroma tajam merica akan mengusir rayap , ngngat dan kawan-kanannya.

Ada cara lain, anda bisa m,emanfaatkan kayu yang dibakar menjadi seperti arang, lalu bungkus dengan kain kasa dan letakkan di tempat-tempat peralatan kayu di rumah anda, cara ini juga efektif mengusir rayap atau ngengat.
Atau bisa juga  anda gunakan akar wangi, untuk mengusir rayap , ngengat dan juga kecoa sekaligus mengharumkan pakaian atau kain.

Mudah kan , selamat mencoba , semoga bermanfaat

Allahu a’lam

Sumber : beberapa sumber bacaan

11 komentar:

SPESIALIS TIKUS mengatakan...

Kalau Saya coba pakai buah durian juga cukup efektif mas..thanks ya, jadi nambah wawasan baru nih tentang cara ngusir kecoa dan semut

Unknown mengatakan...

Makasih tips nya..mau kucoba :)
O y gw ada blog namanya poemscafee.wordpress.com hehe

Unknown mengatakan...

Bagus tipsnya, thanks..nti mau kucoba :)
O y kunjungi poemscafee.wordpress.com

Unknown mengatakan...

pakai merica/ lada bisa ya? OMG

terus untuk menghindar datang lagi bagaimana ya.. apakah sudut2x ruangan di tabur lada lagi?

Unknown mengatakan...

Thanks ya atas tips nya..boleh tuh di coba tips nya..

Unknown mengatakan...

Thanks ya atas tips nya..boleh tuh di coba tips nya..

rosidi amri mengatakan...

trims tip nya GAN, aku mo coba juga nich ?

rosidi amri mengatakan...

trims GAN, semoga bermanfaat. Mo sy coba nich ?

Chef Rosidi Amri mengatakan...

trims tip nya,,,

Cara Mengatasi Saluran Yang Tersumbat mengatakan...

mantap gan info nya salam kenal

Keunggulan Pakan Ternak Dari Fermentasi mengatakan...

saya tidak bosan membaca blog nya
terimakasih gan